SOLOPOS.COM - Jackie Chan. (Instagram @jackiechan)

Solopos.com, SOLO-Penampilan Jackie Chan yang tampak menua membuat warganet merasa sedih. Simak ulasannya di kabar artis kali ini.

Pria berusia 69 tahun itu baru-baru ini tampil menghadiri suatu acara konferensi pers film terbarunya di Sichuan, China. Aktor laga Mandarin itu diketahui akan membintangi film New Police Story 2 dan Rush Hour 4.

Promosi Alarm Bahaya Partai Hijau di Pemilu 2024

Dari foto yang beredar di media sosial, terlihat  sang aktor laga menggunakan baju berwarna hitam, sedang duduk di atas panggung sembari memegang mikrofon.

Meski tampak sehat dan bugar, warganet menyoroti penampilan Jackie Chan yang terlihat menua. Rambut dan jenggotnya dipenuhi uban dan kulitnya keriput.

Penampilan Jackie Chan itu menuai beragam komentar dari warganet di media sosial. Tak sedikit yang merasa sedih melihat aktor laga yang dulu berambut hitam dan berbadan kekar kini telah menua.

“JACKIE CHAN SUDAH TUA,” tulis pemilik akun @ayee*** di Twitter atau sekarang bernama X dikutip pada Rabu (20/3/2024).

“Jackie Chan at the age of 70, a favourite for 90s and early 2000s kids,”  tulis @movie4u***.

“Jackie Chan is 70yrs now,” tulis @klayt***.

“Photo of legendary actor Jackie Chan ahead of his 70th birthday,” cuit @nejli***,

Beberapa warganet mengunggah foto masa muda Jackie Chan dan beberapa potongan aksinya di film laga. Ada pula yang membandingkan Jackie Chan pada awal tahun kemarin dengan rambut yang masih berwarna hitam tanpa uban.

Dilansir The Straits Time dari surat kabar China Lianhe Zaobao, penampilan Jackie Chan yang sudah tua baru-baru ini mungkin disebabkan oleh kemunculannya dalam film berjudul Strange Family.

Film Strange Family bercerita tentang seorang lansia yang menderita penyakit Alzheimer. Lansia tersebut salah mengira seorang pria sebagai anaknya. Jackie Chan yang berperan sebagai manusia lansia itu kemudian membantu pria asing itu untuk meraih mimpinya.

Penampilannya jadi sorotan, diketahui Jackie Chan lahir di Hong Kong pada 7 April 1954, tahun ini ia akan berulang tahun yang ke-70. Jackie Chan sudah berkecimpung di industri hiburan sejak tahun 1960-an. Beberapa film yang pernah dibintangi Jackie Chan adalah Drunken Master (1978), City Hunter (1993), Rush Hour (1998, 2001, 2007), hingga The Karate Kid (2010).

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya