SOLOPOS.COM - Pengunjung melihat karya Grafis yang dipamerkan di Balai Soedjatmoko, Solo. (dok Solopos)

Pengunjung melihat karya Grafis yang dipamerkan di Balai Soedjatmoko, Solo beberapa waktu lalu. (dok Solopos)

Solo (Solopos.com)–Komunitas 1806 dan pegiat seni grafis muda Solo akan meneyelenggarakan workshop cukil dan grafis bagi siswa-siswa SMA, di Balai Soedjatmoko, Sabtu (6/8/2011) siang.

Promosi Santri Tewas Bukan Sepele, Negara Belum Hadir di Pesantren

Workshop gratis tersebut merupakan suatu upaya pengenalan seni grafis, terutama seni cukil kepada remaja-remaja di Solo. Selain sebagai bentuk regenerasi, panitia menyasar siswa-siswa SMA karena di usia SMA dirasa aman untuk mempelajari seni cukil.

“Sebenarnya ingin menyasar lebih banyak lagi pelajar, tapi alat untuk mencukil itu kan tajam, jadi kalau siswa SD atau SMP takutnya malah bisa membahayakan,” ungkap Ketua Penyelenggara, Amanda Rycho R, saat dihubungi Espos, Kamis (4/8/2011).

Sebelum acara hari H, rencananya para penggrafis muda di Solo akan berkeliling ke SMA-SMA di Solo untuk sosialisasi. “Bagaimanapun juga harus dimulai langkah memajukan grafis di kota ini,” tandas dia.

(m97)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya