Entertainment
Rabu, 9 September 2020 - 22:50 WIB

Penyanyi Yopie Latul Tutup Usia karena Covid-19

Novita Sari Simamora  /  Rahmat Wibisono  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Yopie Latul, sang pelantun lagu Poco-Poco. (Instagram)

Solopos.com, JAKARTA — Pelantun lagu Poco-Poco, Yopie Latul, meninggal dunia setelah terifeksi virus corona jenis baru pemici Covid-19. Para penggemarnya pun dilanda duka mendalam.

Kabar duka tersebut menambah daftar duka cita di dunia musik Indonesia. Orang-orang yang pernah akrab dengan Yopie Latul kembali mengingat kenangan manis yang pernah terjadi.

Advertisement

Yopie sempat dirawat selama tiga hari di RS Sentra Medika Cibinong. Saat Yopie terinfeksi Covid-19, keluarganya melakukan tes swab dan diperoleh hasil negatif untuk anggota keluarga lain.

Bakal Calon Pilkada 2020 Positif Covid-19

Advertisement

Bakal Calon Pilkada 2020 Positif Covid-19

Yopie Latul lahir di Maluku, 7 Septembe 1955. Musik Poco-poco yang dinyanyikan oleh Yopie membawanya menerima piala Anugerah Musik Indonesia 2001 untuk kategori penyanyi Disco/House Music/Rap/Dance Music Terbaik.

RIP Yoppie Latul.

Advertisement

Masterpiece, album Anak-Anak Terang, Suara Persaudaraan, 1986.

Dulu kalau ketemu Broer selalu lambaikan tangan, teriak, tertawa.

Selamat jalan Broer.

Advertisement

Tinggal dalam indahnya dekapan KasihNya selamanya.

— Obed R.W. Nadeak ?? (@orw7) September 9, 2020

Lubang Raksasa Muncul di Siberia, Dalamnya 50 M

Advertisement

Rest in peace Bung Yopie Latul ?

Karya dan suaramu kan selalu terkenang

Sebelum ada Gemufamire, Sajojo, dan Poco-Poco, ada Enggo Lari ? pic.twitter.com/qClPn86mBp

— R W C Sopacua (@kakakwilly) September 9, 2020

5 Satwa Langka Bangkit dari Ancaman Kepunahan

RIP Yopie Latul, pride of Maluku, a national treasure and a musical legend. Ini foto terakhir bareng oom Yopie diambil waktu minta restu untuk remake lagu legendaris beliau, Poco-Poco. Not only he gave me his… https://t.co/fxmK39cN35

— Joshua Matulessy (@jflowrighthere) September 9, 2020

Sebelum meninggal, istri Yopie sempat menggunggah kabar di Instagram bahwa suaminya dalam keadaan sehat dan membutuhkan dukungan doa. Saat awal terinfeki Covid-19, Emma mengungkapkan bahwa kondisi Yopie stabil. Namun, pelantun lagu poco-poco meninggal dunia pada Rabu pukul 15.32 WIB.

Silakan KLIK dan LIKE untuk lebih banyak berita Solopos

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif