Entertainment
Senin, 25 Februari 2013 - 13:07 WIB

PIALA OSCAR 2013: ARGO Menang Film Terbaik, Sisihkan Lincoln

Redaksi Solopos.com  /  Anik Sulistyawati  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ben Afflek membawa Piala Oscar untuk film Argo (JIBI/Reuters)

Ben Afflek membawa Piala Oscar untuk film Argo (JIBI/Reuters)

LOS ANGELES—Film penyanderaan Iran, Argo, akhirnya meraih Piala Oscar untuk kategori Film Terbaik di ajang Academy Awards ke-85, Senin (25/2/2013) WIB.

Advertisement

Argo menyisihkan film Lincoln yang juga dijagokan untuk mendapatkan piala untuk kategori ini. Selain itu, film Les Miserables, Life Of Pi, dan Django Unchained juga berada di kategori Best Picture tersebut.

“Ada delapan film hebat yang berhak untuk mendapatkan ini,” kata Ben Affleck, produser dan sutradara film Argo, saat menerima penghargaan.

Salah satu kejutan adalah ketika pembacaan nominasi dan pemenang untuk Best Picture dibacakan oleh Michelle Obama melalui telecast dari Gedung Putih.

Advertisement

Sayangnya, untuk film Argo, Ben Affleck tidak meraih nominasi di kategori Sutradara Terbaik. Suatu hal yang tidak biasa di sejarah Piala Oscar.

Satu-satunya film yang memenangkan Best Picture, tapi sutradaranya tidak dinominasikan adalah Driving Miss Daisy pada 1990.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif