SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solopos.com, JAKARTA – Kabar pernikahan Reino Barack dan Syahrini semakin kencang. Kabar terbaru menyebutkan, Syahrini dan Reino akan menikah di Jepang, pada 26 Februrai 2019.

Kabar itu diungkap oleh Imam Besar Masjid Istiqlal, Prof. K.H. Nasaruddin Umar, dalam sebuah wawancara dengan tabloid hiburan Tanah Air. Pernyataan tersebut kemudian tersebar di sejumlah akun Instagram gosip.

Promosi Pemilu 1955 Dianggap Paling Demokratis, Tentara dan Polisi Punya Partai Politik

“Felling Saya Insya Allah (Reino-Syahrini) Menikah. Saya diundang ke Jepang oleh Pak Rosano Barack. Kebetulan saya bersahabat baik dengan Pak Rosano, ayahnya Reino Barack,” ungkap Prof. K.H. Nasaruddin Umar pada tabloid tersebut.

Prof. K.H. Nasaruddin Umar sendiri mengaku belum menerima undangan resminya. Namun ia yakin pernikahan itu akan terjadi sekitar 26 atau 27 Februari 2019.

“Undangan itu memang masih dalam bentuk telepon-teleponan, karena undangan resminya belum dikirim. Rencananya saya akan berangkat dari Indonesia tanggal 24 Februari. Kemungkinan acaranya tanggal 26 dan 27 Februari. Jadi saya berangkat sebelum acara,” jelas Prof. K.H. Nasaruddin Umar.

“Tapi untuk saat ini, saya belum tahu diundang sebagai apa. Saya juga belum dikasih rundown acaranya. Ada beberapa kemungkinan. Apakah nanti sebagai saksi, wali nikah, atau memberikan nasihat pernikahan,” sambung Prof. K.H. Nasaruddin Umar.

Prof. K.H. Nasaruddin Umar pun mengaku sangat senang dengan kabar pernikahan Reino Barack dan Syahrini .

“Kalau ditanya apa, felling saya, ya Insya Allah acara pernikahan. Menikah itu kan baik, indah dan Mulia. Soal lokasi tepatnya, di Tokyo. Kebetulan Pak Rosano punya masjid di sana. Masjid itu sering saya pakai kalau ke Tokyo,” jelasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya