SOLOPOS.COM - Penyanyi Rossa. (Instagram/@itsrossa910)

Solopos.com, JAKARTA-Kabar artis datang dari penyanyi Rossa yang dipastikan bakal jadi rekan duet Jim Brickman dalam konser musik bertajuk Jim Brickman Live in Jakarta 2022 pada Sabtu (3/9/2022) di Balai Sarbini, Jakarta.

Hal ini seperti diungkapkan Managing Director Color Asia Live David Ananda  yang merupakan promotor konser. Dia menjelaskan pelantun Tegar itu dipilih langsung oleh Brickman untuk menjadi pasangan duetnya. Menurutnya, penyanyi tersebut memiliki karakter suara yang cocok dengan lagu-lagu besutan Brickman.

Promosi Nusantara Open 2023: Diinisiasi Prabowo, STY Hadir dan Hadiah yang Fantastis

Menjadi rekan duet Jim Brickman, Rossa mengatakan bahwa dia sangat antusias saat mendapatkan tawaran kolaborasi tersebut. Pasalnya, dia telah lama mengidolakan penyanyi asal Amerika Serikat tersebut.

Baca Juga: Tersangkut Robot Trading DNA Pro, Rossa: Saya Hanya Nyanyi Kok

“Dari dulu aku memang suka dengan Jim Brickman dan pengen banget untuk bisa berkolaborasi dengan dia. Jadi, saat ditawari Color Asia Live, aku langsung setuju,” ucap Rossa seperti dikutip dari Antara pada Senin (27/6/2022).

Di konser mendatang, Rossa akan membawakan lagu-lagu hits besutan Jim Brickman salah satunya Valentine yang telah mendunia dan dipopulerkan oleh Martina McBride. “Pastinya aku akan menyanyikan beberapa lagu karya Jim Brickman. Aku suka dengan lagu Valentine dan Destiny. Semoga aku bisa menyanyikan lagu-lagu itu sambil diiringi permainan piano Jim Brickman,” ujar Rossa.

Baca Juga: Lirik Lagu Takkan Berpaling DariMu – Rossa

“Karena aku juga mengidolakan Jim Brickman dan aku ingin tampil spektakuler agar para penggemar Jim Brickman di Tanah Air bisa ikut bernostalgia bersama dan pastinya akan berkesan setelah menonton konsernya,”  bebernya.

Sementara itu, Director of Operations Color Asia Live David Yausep mengatakan pihaknya akan menyiapkan segala hal yang diperlukan mulai dari mengemas konser dengan eksklusif dan elegan sehingga dapat menjadi malam yang spesial untuk semua yang hadir ke konser tersebut.

“Salah satunya, memastikan perhelatan ini tetap memperhatikan protokol kesehatan yang berlaku di Indonesia agar para penonton konser dapat lebih nyaman,” katanya.

Baca Juga:  Rossa Terpilih Sebagai Artist of The Month di JOOX

Selain Rossa, di konser mendatang Jim Brickman juga akan tampil ditemani penyanyi senior Amerika, John Trones.

Tiket untuk konser Jim Brickman Live in Jakarta 2022 dapat mulai dipesan pada Rabu, 29 Juni 2022, pukul 12.00 WIB melalui aplikasi Tiket.com, dengan tiga pembagian kelas yaitu Diamond VVIP seharga Rp1,95 juta; Platinum VIP Rp1,25 juta dan Silver Tribune Rp750.000.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya