SOLOPOS.COM - Iyeth Bustami (Instagram @iyethbustami24)

Pendangdut Iyeth Bustami terbaring lemah di rumah sakit akibat penyakit lambung dan jantung yang dialaminya.

Solopos.com, SOLO – Kabar kurang menyenangkan datang dari pendangdut Iyeth Bustami. Saat ini, ia diketahui tengah terbaring lemah akibat penyakit yang dideritanya.

Promosi Tragedi Bintaro 1987, Musibah Memilukan yang Memicu Proyek Rel Ganda 2 Dekade

Kabar tersebut ramai diperbincangkan setelah foto pelantun Laksmana Raja di Laut itu diunggah akun Instagram @lambe_turah, Rabu (1/2/2017). Foto tersebut memperlihatkan potret Iyeth terbaring dengan selang infus di tangannya.

“Semoga lekas sembuh bunda Iyeth Bustami,” tulis akun @lambe_turah pada keterangan foto tersebut.

Kondisi Iyeth Bustami saat menjalani perawatan di rumah sakit (Instagram @lambe_turah)

Kondisi Iyeth Bustami saat menjalani perawatan di rumah sakit (Instagram @lambe_turah)

Sayangnya, akun tersebut tidak menjelaskan secara detail apa penyakit yang diderita Iyeth. Simpati dan doa warga dunia maya (netizen) mengalir untuk kesembuhannya.

“Bunda Iyet, cepet sembuh ya. Doa kami semua buat bunda,” tulis akun @rietmadhanty_s.wibowo.

Gws bundaku, idolaku love you bunda,” tulis akun @berkahbeautycare.

Setelah kabar tersebut ramai diperbincangkan, suami Iyeth, Eka Sapta Nugraha mengunggah status di akun Facebook pribadinya untuk mengabarkan kondisi istrinya. Melalui status tersebut, ia mengatakan kondisi Iyeth telah membaik.

Aamiin ya robbalalamin. Makasi u/semua doanya… skrg kondisi Iyeth msh dlm pemulihan. Itu foto saat pemeriksaan endoskopi kmrn, memang ada bermasalah dng lambung dan jantungnya, alhamdulillah ngga sampai dirawat, makasi u/doa semua keluarga dan sahabat,” tulis Eka dalam status yang diunggahnya.

Penjelasan tersebut membuat para penggemar Iyeth Bustami lega. Mereka berharap semoga Iyeth lekas sembuh dan kembali menghibur dengan suara merdunya. (Chelin Indra Sushmita/JIBI/Solopos.com)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya