Entertainment
Selasa, 24 Februari 2015 - 18:45 WIB

SELFIE KONTROVERSIAL : Soal Baju Palu Arit, Ini Komentar Putri Indonesia

Redaksi Solopos.com  /  Septina Arifiani  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Putri Indonesia memakai baju berlambang palu dan arit (Istimewa/Instagram)

Selfie kontroversial Putri Indonesia 2015 Anindya Kusuma Putri  angkat bicara soal kontroversi baju palu arit yang dipakainya.

Solopos.com, SOLO –  Puteri Indonesia 2015, Anindya Kusuma Putri angkat bicara soal foto selfie kontroversial dirinya saat menggunakan baju palu arit. Menurutnya, ia tak bermaksud sedikit pun mengungkit sejarah kelam yang pernah melanda Indonesia.

Advertisement

Wanita kelahiran 3 Februari 1992 itu mengaku memakai kaus Vietnam sebagaimana terlihat dalam foto selfie itu karena menghormati rekannya. Anindya memang ikut AIESEC, organisasi kepemudaan yang bergerak dalam bidang sosial. Saat itu, ia berkesempatan bertukar kaus dengan perwakilan di negara tersebut. Ia juga mengaku memberikan kaus berlambang garuda kepada mereka, begitu pun sebaliknya.

“Kita memang sering tukeran, enggak cuma kaus Vietnam, ada juga baju yang pakai dari Amerika, ada bahkan penampilan saya yang seperti teroris,” ungkapnya saat ditemui di Graha Mustika Ratu, Pancoran, Jakarta Selatan, Selasa (24/2/2015), terkait foto selfie kontroversialnya.

Menurutnya, kunjungan itu dilakoninya pada tahun 2013 selama menjadi delegasi Indonesia untuk pertukaran di luar negeri. Sekali lagi, ia membantah ada niat lain selain hanya sekedar menghormati rekannya di Vietnam.

Advertisement

“Itu saya pakai untuk menghormati teman saya di Vietnam yang datang saat itu,” tegasnya sebagaimana diberitakan Detik.com, Selasa (24/2/2015).

Sebagaimana diberitakan Solopos.com sebelumnya, Anindya mengunggah foto kontroversial di akun Instagramnya yang memperlihatkan dirinya berpose dengan latar belakang sebuah ladang. Netizen (pengguna Internet) ribut lantaran Anindya mengenakan kaus Vietnam bergambar palu arit serta memakai topi khas petani. Foto ini diketahui diambil saat ia melakukan kunjungan ke Vietnam pada Juni 2014 lalu.

“I am so Vietnam today!” tulisnya sebagai keterangan foto.

Advertisement

Netizen di Indonesia sepertinya masih belum bisa menerima sepenuhnya lambang palu arit. Logo yang identik dengan Partai Komunis Indonesia (PKI) pada zaman orde baru tampaknya masih dianggap tabu.

Sejumlah netizen terlihat menyerukan protes. “Aduh, dari statusnya aja udah salah plus kaosnya pula. Sama sekali nggak PANTAS jadi Puteri Indonesia,” tulis seorang netizen di kolom komentar.

“Kok bisa lolos ya punya paham beda gini? Masa anak sekolah nggak ngerti lambang itu? Jangan ngeles ya mbak nanti jawab kalau ditanya,” imbuh netizen  lain mengomentari foto selfie kontroversial itu.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif