Entertainment
Sabtu, 12 Oktober 2019 - 20:15 WIB

Senyum Dory Harsa Bikin Emak-Emak Kelepek-Kelepek

Chelin Indra Sushmita  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Dory Harsa. (Instagram/@doryharsa)

Solopos.com, SOLO – Sosok Dory Harsa si penabuh gendang kesayangan Didi Kempot selalu mencuri perhatian. Pria muda berparas tampan itu sesekali ikut unjuk kemampuan bernyanyi dalam konser musik The Godfather of Brokenheart.

Tetapi, Dory Harsa tetap dikenal sebagai penabuh kendang. Dia sering menunjukkan penampilannya mengiringi nyanyian Lord Didi Kempot lewat video di media sosial. Seperti video yang diunggah di akun Instagram pribadinya, @doryharsa, Sabtu (12/10/2019).

Advertisement

Video viral tersebut memperlihatkan keseruan konser musik Didi Kempot yang menyanyikan lagu Pamer Bojo. Pria bernama asli Dory Haryanto Saputra sengaja mengunggah video viral tersebut untuk penggemarnya.

“Kendang Cam – Pamer Bojo. Ngendangi Anda yang tetap semangat menonton penampilan Sang Maestro Campursari, Lord DidiKempot. Untuk Anda semua yang saya cintai, pagi, siang, malam. Selamat menyaksikan,” terang Dory Harsa lewat keterangan video.

Advertisement

“Kendang Cam – Pamer Bojo. Ngendangi Anda yang tetap semangat menonton penampilan Sang Maestro Campursari, Lord DidiKempot. Untuk Anda semua yang saya cintai, pagi, siang, malam. Selamat menyaksikan,” terang Dory Harsa lewat keterangan video.

Video viral unggahan Dory Harsa diramaikan komentar netizen yang menjadi penggemarnya. Mereka mengucapkan terima kasih dan memberikan semangat kepada sosok Dory Harsa.

“Jujur, aku enggak terlalu suka musik Jawa karena enggak tahu artinya. Meskipun dikelilingi oleh Jawa. Eh pas lihat mas yang satu ini saya langsung klepek-klepek. Dan auto-mendadak suka sama lagu-lagu Jawa, apalagi sama yang punya lapak ini,” terang @heniharyani051.

Advertisement

“Duh mas bagus, baru juga buka IG sudah lihat masnya saja. Makin semangat buka IG aku tuh. Gara-gara kamu saja @doryharsa,” lanjut @anastasha_naurah.

“Sukses selalu Mas Dori. Ingat, selalu rencah hati ya biar abadi ketenaranmu,” saran @yumeinhoex.

 

Advertisement
Lihat postingan ini di Instagram

 

Ngendangi panjenengan ingkang tetep semangat mirsani penampilan Sang Maestro Campursari, Lord Didi Kempot Kagem panjenengan sedaya ingkang kula tresnani esuk awan wengi. Sugeng mirsani ?? Full kendang cam langsung wonten youtube njih Matursuwun ?? Youtube : Dory Harsa

Sebuah kiriman dibagikan oleh Dory Haryanto Saputra (@doryharsa) pada

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif