SOLOPOS.COM - Poster film Turis Romantis (Twitter)

Shaheer Sheikh di Solo. Hari ini ada serangkaian empat agenda pemain Arjuna Mahabharata itu selama di Solo.

Solopos.com, SOLO — Shaheer Sheikh di Solo hari ini, Jumat (24/4/2015). Selama di Solo Shaheer Sheikh akan melakukan kunjungan ke empat lokasi. Di manakah Shaheer Sheikh akan bersalat Jumat?

Promosi Strategi Telkom Jaga Jaringan Demi Layanan Telekomunikasi Prima

Agenda utama Shaheer Sheikh di Solo yakni melakukan Meet and Greet film Turis Romantis–film baru yang dibintangi Shaheer. Acara Shaheer itu dilangsungkan di XXI Solo Square, Solo pukul 14.00 WIB. Sebelumnya memang panitia menjadwalkan pukul 16.00 WIB.

“Acara dimajukan, jadi pukul 14.00 WIB. Setelah On Air di radio Shaheer ke Solo Square,” ujar Media Support Film Turis Romantis, Danang Prabowo, kepada Solopos.com, Jumat pagi.

Tiga radio akan disambangi Shaheer kali pertama sekitar pukul 10.00 WIB Shaheer akan siaran live di Solo Radio Manahan, dilanjut ke Radio PTPN Solo di kawasan Kebalen dan terakhir di Ria FM Solo di Jl Slamet Riyadi kompleks Gramedia.

Siaran on air dilangsungkan di masing-masing radio kurang lebih satu jam. Setelah itu Shaheer akan melakukan Salat Jumat. “Untuk lokasinya belum tahu persis, paling deket-deket situ saja nanti,” ucap Danang.

Setelah siaran On Air, Shaheer kemudian akan menjumpai fans dan penggemar di Meet and Greet Turis Romantis di XXI Solo Square, pukul 14.00 WIB. Shaheer tak datang sendirian. Ia akan ditemani oleh lawan mainnya dalam film terbarunya tersebut, Kirana Larasati.

Sayangnya, karena jadwal yang sangat padat, Shaeer Sheikh tidak bermalam di Solo. “Karena jadwal sangat padat, setelah acara Shaheer akan langsung kembali ke Jakarta,” kata Danang.

Kedatangan Shaheer Sheikh ke Jogja dan Solo tidaklah diduga sebelumnya oleh pihak panitia lokal. Aktor yang kini dikabarkan tengah dekat dengan pendangdut Ayu Ting Ting itu sendiri yang tiba-tiba ingin mengunjungi Jogja dan Solo. “Sebenarnya ini tidak diduga, Shaheer sendiri yang ingin ke Jogja dan Solo,” lanjut Danang.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya