SOLOPOS.COM - Film Perjanjian Gaib. (Instagram/@perjanjiangaibmovie)

Solopos.com, SOLO — Sinopsis Perjanjian Gaib wajib Anda ketahui karena film horor satu ini menyajikan cerita yang menarik tentang pesugihan.

Film yang tayang di bioskop pada Kamis, 9 Maret 2023 ini, merupakan karya sutradara Handrah Daeng Ratu. Dia dikenal sebagai sutradara Sabotase (2009), film pendek terbaik pada Festival Film Indonesia 2008.

Promosi Alarm Bahaya Partai Hijau di Pemilu 2024

Terdapat artis ternama Tanah Air yang membintangi film ini. Beberapa di antaranya, Ayu Laksmi, Della Dartyan, Dennis Adhiswara, Kinaryosih, Andy Rif, Mc Danny, Yurike Prastika, Allan Dastan, hingga Dominique Regina.

Mengutip sinopsis Perjanjian Gaib di laman resmi Lembaga Sensor Film (LSF), film horor ini mengisahkan tentang pasangan suami istri, Andri dan Wati yang terhimpit masalah ekonomi. Mereka tergoda bisikan setan untuk meraih kekayaan dengan cara singkat.

Mereka pun melakukan perjanjian dengan makhluk gaib dan harus memberikan tumbal nyawa manusia. Mereka kemudian mendapatkan pekerjaan untuk mengurusi nenek tua yang kaya raya.

Namun tidak berselang lama, nenek itu meninggal. Supaya tetangga tidak ada yang curiga, Andri yang pernah bekerja di kamar mayat sengaja mengawetkan mayat nenek dengan formalin. Hal ini dia lakukan agar nenek seolah masih hidup.

Parahnya, Andri sengaja membawa Nenek keliling kampung. Setelah kejadian itu mereka pun diteror oleh arwah nenek yang dendam karena telah dijadikan tumbal oleh pasangan itu.

Penasaran dengan kelanjutan sinopsis cerita Perjanjian Gaib di atas? Saksikan film ini di bioskop kesayangan Anda mulai Kamis, 9 Maret 2023.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya