Entertainment
Sabtu, 22 September 2018 - 05:10 WIB

Soal Kecelakaan Mobil, Polisi Sebut Al Ghazali Tak Sengaja Injak Rem

Redaksi Solopos.com  /  Jafar Sodiq Assegaf  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

<p><strong>Solopos.com, JAKARTA -&nbsp;</strong>Beberapa waktu belakangan ini Al Ghazali menjadi pembicaraan hangat di masyarakat setelah video insiden penabrakan beredar. Banyak isu yang kemudian bermunculan, mulai dari kecelakaan akibat pengaruh obat, hingga alkohol yang dikonsumsi oleh Al.</p><p>Berdasarkan olah TKP yang dilakukan pihak kepolisian, Kombes Yusuf, Dirlantas Polda Metro Jaya memberikan kronologis kejadian tersebut. Dalam keterangan yang disampaikan Al memang dalam keadaan sakit dan bukan berada dalam pengaruh obat apalagi mabuk seperti yang banyak dibicarakan orang.</p><p>&ldquo;Si A ini mengemudikan kendaraan disaat kondisinya tidak fit, kemudian seperti lemas begitu akhirnya terbentur stir dan terinjak rem,&rdquo; ujar Yusuf sebagaimana dilansir <em>Okezone, </em>Jumat (21/9/2018).</p><p>Terinjaknya rem membuat pria 21 tahun itu kemudian sempat shock, hingga akhirnya tertunduk pingsan. Saat itu putra Maia Estianty dan Ahmad Dhani itu pun langsung ditolong oleh warga, mengingat pada telapak kiri Al mengalami memar.</p><p>Tidak lama setelah Al ditolong warga, temannya yang berada di mobil pun langsung membawa kakak El dan Dul pulang.</p><p>Pernyataan mengenai kondisi Al yang tidak sehat ini juga dikatakan oleh Ahmad Dhani. Pentolan grup musik Dewa itu mengatakan jika putranya sedang sakit sehingga mudah untuk kelelahan.&nbsp;</p><p>&ldquo;Dia lagi sakit, alergi obat. Saya selalu bilang sama Al agar fokus pada penyakit itu. Untungnya ada temennya," jelas Dhani dalam tayangan Silet, RCTI (20/9/2018).</p><p>Dhani juga sekaligus menjelaskan kondisi terkini Al yang sudah lebih baik dari sebelumnya. Hal itu ia sampaikan sesudah Dhani menjenguk putranya yang dirawat dirumah Maia Estianty.</p>

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Kata Kunci :
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif