Entertainment
Rabu, 13 Juli 2022 - 16:55 WIB

Suaranya Merdu Saat Mengaji, Via Vallen Tuai Pujian

Astrid Prihatini WD  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Via Vallen. (tangkapan layar Indosiar)

Solopos.com, SOLO-Penyanyi dangdut Via Vallen ikut melantunkan sejumlah ayat suci Al Quran atau mengaji dalam acara pengajian yang diadakan di kediamannya di Sidoarjo, Jawa Timur, Rabu (13/7/2022). Acara ini merupakan salah satu rangkaian prosesi pernikahan yang bakal dilewati pelantun Sayang itu.

Selain berjalan khidmat, acara pengajian tersebut juga diwarnai suasana haru. Hal ini terlihat saat calon istri Chevra Yolandi itu meminta restu dari kedua orang tuanya. Simak ulasannya di kabar artis kali ini.

Advertisement

Sebelum mengaji, Via Vallen melantunkan Asmaul Husna. Setelah itu dilanjutkan dengan mengaji sejumlah ayat suci Al Quran antara lain QS Al Ikhlas, QS Ar Rahman, dan  QS Al Alaq.

Merdunya suara sang biduan saat mengaji menuai pujian dari pembawa acara Indra Bekti. “Ternyata bukan hanya menyanyi yang merdu, ngaji pun terdengar merdu,” puji Indra Bekti dikutip dari Indosiar pada Rabu.

Advertisement

Merdunya suara sang biduan saat mengaji menuai pujian dari pembawa acara Indra Bekti. “Ternyata bukan hanya menyanyi yang merdu, ngaji pun terdengar merdu,” puji Indra Bekti dikutip dari Indosiar pada Rabu.

Baca Juga: Via Vallen Curhat Perasaannya Jelang Pernikahan

Setelah mengaji, Via Vallen pun menyanyikan lagu Kusadari Akhirnya yang pernah dipopulerkan grup band GIGI. Dalam acara tersebut didominasi warna ungu muda.

Advertisement

Unggahan itu juga sekaligus memperlihatkan foto prewedding Via Vallen yang lucu. Pelantun Meraih Bintang itu berpose duduk dengan baju nikah, sementara calon suaminya menarik tangan si biduan.

Baca Juga: Pernikahan Via Vallen Digelar Lima Hari, Begini Komentar Warganet

Unggahan tersebut pun dibanjiri doa warganet. Mereka berharap agar rangkaian pernikahan berjalan lancar dan kebahagiaan selalu menaungi pasangan ini.

Advertisement

“Lancar2 yah final prepnya Mbakyu @viavallen,” tulis Jennheryanto seperti dikutip dari Instagram Via pada Rabu (13/7/2022).

“Senang banget lihatnya Vi, ikut bahagia,” kata penyanyi Imey Mey.

“Bismillah, semoga lancar kesayangan Vyanisty,” tulis warganet.
“Moga langgeng Chevia ku,” sahut warganet.

Advertisement

“Bismillah semoga setiap acaranya berlangsung lancar,” tulis warganet lainnya.

“Semoga acaranya berjalan dengan lancar amin 13 – 17 Juli 2022,” tulis warganet.

Baca Juga: Profil Via Vallen yang akan Menikah dengan Chevra Yolandi

Setelah curhat perasaannya jelang hari bahagia, di unggahan berikutnya, Via Vallen mengunggah video singkat rangkaian acara pernikahan yang bakal dilakoninya. Acara tersebut diberi judul Via & Chevra Ever After. Proses pengajian Via Vallen akan disiarkan langsung Indosiar pukul 15.00 WIB. Tak hanya itu, rangkaian pernikahan artis ini akan berlanjut empat hari ke depan hingga mapag penganten pada 17 Juli 2022.

 

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif