Entertainment
Senin, 25 November 2019 - 19:15 WIB

Ustaz Riza Muhammad jelaskan Kronologi Ditolak Masuk Hong Kong

Newswire  /  Chelin Indra Sushmita  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ustaz Riza Muhammad. (Instagram/@ustdzrizamuhammad)

Solopos.com, SOLO – Penceramah Ustaz Riza Muhammad ditolak masuk Hong Kong, Sabtu (23/11/2019). Dia bertandang ke Hong Kong untuk mengisi acara peringatan Nabi Muhammad yang digelar, Minggu (24/11/2019).

Sayangnya, Ustaz Riza Muhammad justru sempat ditahan pihak imigrasi Hong Kong. Dia akhirnya dipulangkan ke Tanah Air lantaran dicekal masuk Hong Kong.

Advertisement

Ustaz Riza Muhammad mengatakan dirinya sempat digiring ke ruang isolasi. Dia ditinggalkan seorang diri selama satu jam sebelum akhirnya diberi surat penolakan masuk wilayah Hong Kong.

"Saya sempat digiring ke suatu ruangan isolasi. Duduk sendiri yang dikelilingi police line. Dan satu jam kemudian saya dikasih surat penolakan untuk masuk ke Hong Kong," katanya seperti dilansir Detik.com, Senin (25/11/2019).

Ustaz Riza Muhammad sempat mempertanyakan alsannya ditolak. Namun, pihak imigrasi Hong Kong menolak dirinya.

Advertisement

"Saya pun bertanya apa alasannya, namun kata pihak sana ini alasan imigrasi, anda tidak perlu tahu dan siapa pun tidak perlu tahu. Kalau Hong Kong sudah memulangkan seseorang atas ketidaksukaan itu adalah alasan negara", ungkap Ustaz Riza Muhammad.

Diberitakan sebelumnya, pencekalan yang dialami Ustaz Riza Muhammad membuat Gus Miftah prihatin. Pria yang juga bertandang ke Hong Kong heran dengan alasan pencekalan Ustaz Riza Muhammad yang dipandang sebagai orang baik.

Advertisement
Advertisement
Kata Kunci : Hong Kong Kabar Artis
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif