SOLOPOS.COM - V BTS. (Koreaboo.com)

Solopos.com, SOLO-V BTS membagikan lagu Natal cover It’s Beginning To Look A Lot Like Christmas untuk seluruh penggemarnya. Simak ulasannya di kabar artis Korea Selatan kali ini.

Sebagaimana disiarkan NME dan dikutip dari Antara, Sabtu (24/12/2022), lagu ini aslinya ditulis pada 1951 oleh Meredith Wilson dan kali pertama dirilis pada tahun yang sama oleh Perry Como dan The Fontane Sisters dengan Mitchell Ayers & His Orchestra. Selama bertahun-tahun, telah dinyanyikan ulang oleh Bing Crosby, Michael Buble, Meghan Trainor dan banyak lainnya.

Promosi Kisah Pangeran Samudra di Balik Tipu-Tipu Ritual Seks Gunung Kemukus

V mulai mengunggah lagu Natal tersebut melalui Instagram Story pada Jumat (23/12/2022) waktu setempat. Dia juga menyertakan tautan untuk melihat video lengkapnya melalui YouTube.

Baca Juga: Deretan Film Klasik Ini Bikin Suasana Liburan Natal Semakin Asyik

Ini bukan kali pertama pria bernama asli Kim Tae Hyung itu membagikan lagu baru sebagai hadiah Natal untuk para penggemar. Tahun lalu, dia merilis lagu solonya Christmas Tree, yang muncul sebagai soundtrack untuk drama Our Beloved Summer yang dibintangi Choi Woo Shik dan Kim Dami.

Baca Juga: Lirik Lagu Natal di Hatiku-Jonathan Prawira

Pada Maret 2022, V memberi tahu penggemar bahwa mixtape solonya yang telah lama ditunggu-tunggu akan dirilis tahun ini. Sebelumnya, dia telah memberi tahu Rolling Stone bahwa dia awalnya berencana merilis mixtape pada akhir 2021, namun tidak terwujud.

Sementara itu, tahun depan para penggemar dapat menyaksikan kembali konser BTS di Busan di bioskop. Film konser BTS: Yet To Come akan diputar di bioskop seluruh dunia pada bulan Februari dan telah diedit ulang dan di-remix untuk layar lebar, menampilkan sudut close-up baru dan tampilan baru dari keseluruhan konser.

Baca Juga: Tujuh Hidangan Natal Khas Keluarga Indonesia

BTS: Yet to Come menandai film kelima yang dirilis grup ini dalam beberapa tahun terakhir. Burn the Stage: The Movie tayang pada 2018, Love Yourself in Seoul dan Bring the Soul: The Movie keduanya dirilis pada tahun 2019 serta Break the Silence: The Movie mengikuti di 2020.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya