SOLOPOS.COM - Baekhyun EXO. (Instagram @baekhyunee_exo)

Solopos.com, SOLO-Penyanyi idola sekaligus personel grup K-pop EXO, Byun Baek-hyun atau dikenal sebagai Baekhyun menjadwalkan kedatangannya ke Jakarta selama dua hari yakni 1-2 Juni 2024 sebagai bagian dari rangkaian konser solonya bertema Lonsdaleite. Simak ulasannya di kabar artis Korea Selatan kali ini.

Dikutip dari Antara pada Selasa (23/1/2024), konser yang akan berlangsung di Istora Senayan itu digelar setelah sang penyanyi bertandang ke sejumlah kota di Asia lainnya antara lain Taipei, Singapura, Ho Chi Minh, Manila, serta lima kota di Jepang yaitu Chiba, Fukuoka, Tokyo Kobe dan Sendai.

Promosi Selamat Datang di Liga 1, Liga Seluruh Indonesia!

Baekhyun seperti diungkap melalui laman media sosial agensinya, INB100 pada Senin (22/1/2024), secara total bakal menyambangi 13 kota termasuk Jakarta dalam konser solo luring pertamanya sejak debutnya sebagai personel EXO.

Sebelum menggelar konser luring di Jakarta pada 2024 ini, laman media The Korea Herald pada Senin (22/1/2024), mencatat konser solo pertama member EXO itu bertema Baekhyun: Light diadakan secara daring pada Januari 2021 karena pandemi Covid-19.

Sebelumnya, Baekhyun yang meluncurkan fan meetup bertajuk Snack Party di Seoul akhir pekan lalu, dijadwalkan menyapa penggemarnya di Gwangju pada pekan depan dan di Busan pekan berikutnya.

Pengumuman konser Baekhyun EXO yang juga bakal menyambangi Jakarta itu disambut meriah para penggemar. Hal itu terlihat dari sejumlah komentar yang disematkan warganet di Instagram sang idola.

“Baekhyun tolong dateng ke Indonesia cefattt,” tulis @laan*** dikutip dari Instagram @baekhyunee_exo pada Selasa (23/1/2024).

“Tiket konser: ini terlalu mahal kasih murah terima kasih,” tulis @real***.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya