SOLOPOS.COM - Bella Hadid. (Instagram @bellahadid)

Solopos.com, SOLO-Dior diduga pecat Bella Hadid sebagai brand ambassador lantaran supermodel dunia itu selama ini gencar menyuarakan dukungan untuk Palestina. Posisinya kini digantikan oleh model asal Israel bernama May Tager.

Alhasil media sosial X (sebelumnya Twitter) tengah dihebohkan dengan tagar viral #boikotdior.  Saudara Gigi Hadid ini dikenal sebagai model yang mempunyai darah Palestina-Amerika Serikat. Ia juga dikenal aktif memberikan suara terkait kondisi Palestina di media sosialnya.

Promosi Liga 1 2023/2024 Dekati Akhir, Krisis Striker Lokal Sampai Kapan?

Para pengguna X mengecam rumah mode mewah tersebut, beberapa orang mengatakan keputusan itu akan membuat mereka mempertimbangkan kembali pembelian barang mewah mereka.

“Boikot setiap merek di bawah LVMH termasuk Dior (jika Anda punya uang),” tulis pengguna akun X dikutip dari NDTV pada Rabu (8/11/2023).

“Terima kasih @dior karena telah memberi tahu kami perusahaan genosida mana yang selanjutnya akan diboikot,” kata pengguna ketiga.

Kabar penggantian Bella Hadid sebagai brand ambassador Dior tersebut pertama kali dibagikan oleh kantor berita Turki, Yeni Safak English. Dalam pernyataan tertulisnya disebutkan merek Dior telah memilih model Israel untuk menjadi model kampanye mereka yang sebelumnya dipegang oleh Bella Hadid.

“Sementara banyak perusahaan di seluruh dunia menahan diri untuk tidak mendukung Israel secara terbuka, merek internasional Dior telah memilih model Israel May Tager untuk memimpin kampanye merek, peran yang sebelumnya dipegang oleh Bella Hadid, yang telah lama menjadi advokat untuk kampanye tersebut. Perjuangan Palestina dan kritikus vokal terhadap Israel,” tulis media Turki tersebut.

Pergantian model Bella Hadid sebagai brand ambassador dengan model asal Israel bernama May Tager mendapatkan kritikan pedas di media sosial. Bahkan saat ini sejumlah warganet banyak yang mulai menyerukan tagar #BoikotDior.

Melansir dari Firspost, saat ini baik pihak Dior atau Bella Hadid belum memberikan klarifikasi terkait kabar tersebut.

Salah satu artikel di media lokal Israel, Al Bawaba menyebutkan jika pemecatan Bella Hadid oleh Dior adalah benar adanya. Brand ternama itu disebut menggantikan Bella dengan model asal Israel May Tager.

“Saat banyak perusahaan dunia menarik dukungannya dari Israel, Dior memilih May Tager untuk membintangi iklannya. Posisi tersebut seharusnya diisi oleh Bella Hadid yang Pro-Palestina dan pengkritik Israel,” tulis dalam artikel tersebut.

Lalu siapakah May Tager yang kini jadi brand ambassador Dior menggantikan Bella Hadid? Diketahui wanita berusia 24 tahun ini adalah model terkenal dengan banyak merek internasional seperti Giorgio Armani, Louis Vuitton, Victoria’s Secret dan banyak lainnya.

Menurut Ynet News, dia dibesarkan di kota Ganei Tikva di Israel, tempat orang tuanya pindah, dari Denmark.  Pada Kamis (2/11/2023) model May Tager telah mengunggah video kampanye terbarunya bersama Dior.

“Kampanye liburan DIOR BEAUTY yang baru @diorbeauty Bangga menjadi bagian dari produksi yang indah ini,” tulis @maytager.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya