SOLOPOS.COM - FIlm The Flash. (Instagram/dcofficial)

Solopos.com, SOLO — Review The Flash banyak dicari masyarakat karena banyak dari mereka yang penasaran dengan jalan cerita film superhero satu ini.

Film yang resmi tayang di bioskop Indonesia pada hari ini Rabu, 14 Juni 2023 ini digarap oleh sutradara Andy Muschietti. The Flash mengisahkan tentang salah satu superhero yang ada di universe DC. Seorang laki-laki bernama Barry Allen yang memiliki kekuatan super karena disambar petir. Kekuatan supernya itu adalah kecepatan.

Promosi Pemimpin Negarawan yang Bikin Rakyat Tertawan

Tidak hanya bisa ke sana ke mari dengan cepat, Barry juga bisa bepergian dari masa ke masa menggunakan kecepatannya tersebut. Barry pun berusaha menggunakan kecepatan supernya tersebut untuk mengubah masa lalu. Dia ingin menyelamatkan ibunya di masa lalu. Namun, dia tidak sengaja mengubah masa depan karena dunia bertabrakan.

Barry menciptakan dunia tanpa pahlawan dan Jenderal Zod kembali. Untuk mengalahkannya, satu-satunya harapannya ada di tangan pensiunan Batman, Barry lainnya, dan seorang kryptonian yang di penjara.

Dari review The Flash di laman resmi Cineverse.id, film ini mengambil inspirasi dari alur cerita yang ada dalam Flashpoint yang diterbitkan oleh DC Comics pada 2011. Di awal-awal film ini, bakal disajikan aktivitas keseharian Barry Allen yang berusaha menyeimbangkan hidupnya dalam menjalankan tugasnya sebagai The Flash dan membagi waktunya sebagai peneliti di labotarium forensik polisi di Central City.

Di film ini, kamu juga bakal melihat kegelisahan Barry dalam beradaptasi dengan rekan-rekan lainnya untuk menjadi anggota di Justice League. Selain itu, di film ini, kamu juga bakal melihat kehidupan Barry Allen yang penuh dengan dinamika, termasuk ketika dia frustasi untuk membuktikkan ketidakbersalahan ayahnya yang dituduh telah membunuh ibunya.

Dari film ini, kamu juga bakal melihat Barry yang kemblai ke masa lalunya untuk menyelamatkan ibunya yang terbunuh. Selain itu, dalam film tersebut, The Flash akan menghadapi musuh dari planet lain, yakni Jenderal Zod.

Berdasarkan reviewnya, The Flash menceritakan Zod akan mengulangi misi yang sama untuk menciptakan kembali Planet Krypton sehingga harus berhadapan dengan Barry. Selain itu, THe Flash juga memperlihatkan penampilan Superman dan Batman yang tentu semakin membuat seru film ini ditonton di liburan sekolah.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya