SOLOPOS.COM - Seventeen. (Twitter @pledis_17)

Solopos.com, SOLO-Grup idola SEVENTEEN akan tampil di ajang penghargaan Golden Disc Awards (GDA) ke-38 membawakan sejumlah lagu, salah satunya Ima -Even if the World Ends Tomorrow- dalam versi bahasa Korea yang akan ditampilkan secara perdana di Indonesia. Simak ulasannya di kabar artis Korea Selatan kali ini.

Penyelenggara GDA melalui akun Instagram resmi, Jumat (5/1/2024), memberikan bocoran mengenai lagu-lagu yang akan dibawakan SEVENTEEN. Bocoran tersebut berisi empat gambar yang mewakili lagu-lagu SEVENTEEN dan harus ditebak oleh penggemar.

Promosi Antara Tragedi Kanjuruhan dan Hillsborough: Indonesia Susah Belajar

“Golden Disc Awards ke-38 bersama Mandiri. D-1. Potongan clue terungkap. SEVENTEEN, petunjuk tersembunyi apa ini? Silakan nantikan penampilan brilian dari sang artis,” tulis GDA melalui laman media sosial resminya dikutip dari Antara pada Jumat (5/1/2024).

Empat gambar yang diunggah oleh GDA, yakni gambar pertama yang menampilkan tulisan Bad Luck Today, Do It Now, gambar kedua berupa makanan khas Korea Selatan sundae dan tteokboki, gambar ketiga berisi lambang grup SEVENTEEN dan tulisan hangul, “Ini adalah penampilan perdana yang akan kami tampilkan”, dan gambar keempat berupa tulisan hangul, “Ending lagu dari Golden Disc Awards apa ya?”.

Dari gambar pertama, penggemar dapat menebak bahwa lagu yang akan ditampilkan SEVENTEEN di Golden Disc Awards Jakarta adalah  Ima -Even if the World Ends Tomorrow- dalam versi bahasa Korea. Lagu versi bahasa Korea itu akan ditampilkan pertama kali di Indonesia dan belum pernah dibawakan grup idola itu di acara mana pun sebelumnya.

Ima -Even if the World Ends Tomorrow-  merupakan lagu utama untuk album Jepang SEVENTEEN berjudul ALWAYS YOURS yang dirilis pada tahun 2023. Lagu tersebut dinyanyikan dalam bahasa Jepang dan sempat ditampilkan dalam tur konser Jepang mereka tahun lalu.

Namun, lagu itu dalam versi bahasa Korea belum pernah ditampilkan mereka dan lagu itu akan menjadi salah satu penampilan paling ditunggu di GDA Jakarta, Sabtu (6/1/2024). Sejumlah media daring asal Korea Selatan juga telah mengonfirmasi kabar itu, salah satunya web portal berita Daum.

“SEVENTEEN, yang memecahkan berbagai rekor terbaik bahkan di tahun ke-9 debut, akan merilis versi Korea dari lagu Jepang Ima -Even if the World Ends Tomorrow- , yang dianggap sebagai panggung yang paling ingin dilihat penggemar,” tulis web portal berita Daum, Jumat (5/1/2024).

Selain SEVENTEEN, sub-unit BSS dari SEVENTEEN juga akan tampil di perhelatan Golden Disc Awards 2024 Jakarta. Berdasarkan bocoran yang dibagikan GDA melalui media sosialnya, SEVENTEEN dan BSS akan tampil menyanyikan empat lagu, tetapi, belum diketahui tiga lagu lain yang akan ditampilkan oleh mereka.

Sementara itu, ajang penghargaan musik dari Korea Selatan Golden Disc Awards (GDA) ke-38 akan dilaksanakan di Jakarta International Stadium pada 6 Januari 2024. Acara GDA di Indonesia ini akan menjadi gelaran kelima kalinya Golden Disc Awards yang diadakan di luar negeri.

Sebelumnya, sejumlah negara telah didatangi oleh acara ini, mulai dari GDA ke-26 di Jepang, GDA ke-27 di Malaysia, GDA ke-29 di Cina, dan GDA ke-37 di Thailand.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya