Entertainment
Kamis, 25 Januari 2024 - 14:45 WIB

Profil Erick Estrada, Pemeran Film Mendung Tanpo Udan

Astrid Prihatini WD  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Erick Estrada. (Tangkapan layar YouTube Erick Estrada)

Solopos.com, SOLO-Nama aktor Erick Estrada ramai jadi pembahasan publik di media sosial, berikut ini profilnya. Simak ulasannya di profil artis kali ini.

Namanya ramai jadi pembahasan warganet hanya karena menjadi pemeran utama dalam film baru bertajuk Mendung Tanpo Udan.  Beberapa warganet memberikan respons negatif hingga mempertanyakan alasan pemilihan aktor tersebut bisa jadi pemeran utama dalam film tersebut.

Advertisement

Meskipun mendapatkan kritikan dan perundungan Erick Estrada mampu menanggapinya dengan bijak. Ia menilai bahwa mungkin banyak penikmat lagu Mendung Tanpo Udan yang kecewa karena ekspektasi mereka tidak terpenuhi.

Profil aktor Erick Estrada dikenal dengan sosok yang gigih dan periang. Beberapa film yang ia bintangi sukses merebut hati penonton dan sukses di pasaran seperti Yowis Ben. Aktor kelahiran Solo, Jawa Tengah, ini memiliki keahlian spesial di bidang akting yakni improvisasi tanpa melihat naskah. Dia pun mendapat julukan “Aktor Tanpa Skenario” berkat kemampuannya tersebut.

Advertisement

Profil aktor Erick Estrada dikenal dengan sosok yang gigih dan periang. Beberapa film yang ia bintangi sukses merebut hati penonton dan sukses di pasaran seperti Yowis Ben. Aktor kelahiran Solo, Jawa Tengah, ini memiliki keahlian spesial di bidang akting yakni improvisasi tanpa melihat naskah. Dia pun mendapat julukan “Aktor Tanpa Skenario” berkat kemampuannya tersebut.

Dikutip dari berbagai sumber pada Kamis (25/1/2024), Erick Estrada memiliki nama lengkap Erick Estrada Gagah Prakarsa. Dia lahir di Kota Solo pada 17 Maret 1987. Dia pernah mengenyam pendidikan di Universitas Slamet Riyadi (Unisri), Solo dan lulus pada 2009 silam. Suami dari Vero Estrada ini mulai aktif di dunia hiburan pada 2010.

Erick dikenal setelah menjadi peserta program Penghuni Terakhir musim kelima mewakili Yogyakarta setelah menyingkirkan ratusan ribu peserta. Berbagai macam dunia peran telah ia rasakan mulai dari serial web, sinetron, hingga film layar lebar. Bahkan dia berturut-turtu membintangi film komedi berbahasa Jawa besutan Bayu Skak Yowis Ben hingga season tiga.

Advertisement

Sebelum profilnya dikenal di dunia hiburan, Erick Estrada sebelumnya bekerja sebagai karyawan di supermarket. Setelah dikenal melalui ajang Penghuni Terakhir, dia melanjutkan kariernya di dunia peran.

Menjajaki dunia seni peran tidak semudah yang dibayangkan. Usaha keras dan latihan menjadi modalnya untuk terus berkarya di dunia hiburan. Besar kemungkinan akan terdepak dan tidak terpakai di dunia peran ketika kemampuannya tidak terus diasah.

Melansir dari media sosial Instagramnya Mendung Tanpo Udan merupakan film yang terinspirasi dari lagu berjudul sama karya Ndarboy Genk. Selain itu lagu tersebut juga diadaptasi menjadi novel oleh Fairuzul Mumtaz.

Advertisement

Film Mendung Tanpo Udan kabarnya akan tayang di seluruh bioskop Indonesia pada 29 Februari 2024. Menceritakan tentang Udan (Erick Estrada) seorang mahasiswa tingkat akhir yang sangat terobsesi dengan musik.

Namun karena obsesinya tersebut Udan menjadi pribadi yang idealis hingga keras kepala. Suatu hari, Udan bertemu dan jatuh cinta dengan Mendung (Yunita Siregar) seorang perempuan cerdas yang memiliki impian menjadi wanita karier .

Meski ada warganet memberikan komentar negatif atas pemilihan sang aktor sebagai pemeran utama Mendung Tanpo Udan, banyak pula yang memberikan dukungan. Hal tersebut terlihat di Instagram resmi sang aktor.

Advertisement

“Gausah dengerin apa kata orang. emg mental netizen indo itu sukanya ya kayak gini, hobinya judgement orang lain doang.suruh mereka sendiri yang ngomong ke sutradara manusia2 yg sotoy itu,” tulis @iraa***.

“Aku fansmu dari acara penghuni terkahir antv, njajal” film” sctv pisan kan, iconic banget awakmu mas semangat!!!” tulis @nasi***.

 

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif