SOLOPOS.COM - RM BTS dalam balutan seragam militer. (Instagram @rkive)

Solopos.com, SOLO-Anggota grup K-Pop BTS RM memamerkan kecintaanya terhadap seni yang tidak pernah goyah melalui unggahan terbaru di media sosial Instagram. Simak ulasannya di kabar artis Korea Selatan ini.

RM, yang saat ini sedang menjalani wajib militer, membagikan kunjungan ke Sorol Art Museum di Gangneung, Provinsi Gangwon, pameran Philippe Parreno di Leeum Museum of Art, pameran Kim Yun-shin di Galeri Kukje, dan pameran seni Buddha Asia Timur di Museum Seni Hoam di Yongin, Provinsi Gyeonggi.

Promosi Iwan Fals, Cuaca Panas dan Konsistensi Menanam Sejuta Pohon

Kantor berita Yonhap, Senin (1/4/2024), melaporkan unggahan salah satu member boyband BTS ini merupakan  yang pertama dalam dua bulan terakhir, telah mengumpulkan lebih dari 4,9 juta suka pada hari Senin pagi waktu setempat.

Dikutip dari Antara pada Senin (1/4/2024), terkenal karena kecintaannya pada seni, RM BTS merupakan salah seorang patron seni muda yang paling berpengaruh di Korea Selatan, menginspirasi penggemar untuk menjelajahi institusi seni yang sering dia kunjungi.

Koleksi seni pribadi RM BTS sering menjadi sorotan utama dalam pameran-pameran besar di sana, seperti pameran Chang Uc-chin di cabang Istana Deoksu dari Museum Nasional Seni Modern dan Kontemporer.

Selain itu, lukisan karya Yoo Young-kuk yang dimiliki oleh RM akan dipamerkan di Venice Biennale bulan depan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya