SOLOPOS.COM - Film Sound of Freedom. (Instagram/soundoffreedommovie)

Solopos.com, SOLO — Sinopsis Sound of Freedom bikin penasaran publik lantaran film drama ini baru saja tayang di bioskop Indonesia pada Rabu (24/1/2024).

Film garapan sutradara Alejandro Monteverde ini diproduseri oleh Lukas Behnken dan Eduardo Verastegui. Menariknya, film ini diangkat dari kisah nyata tentang perdagangan anak yang memilukan di Amerika.

Promosi Pramudya Kusumawardana Bukti Kejamnya Netizen Indonesia

Mengutip Imdb, film ini juga dibintangi aktris dan aktor berbakat. Beberapa di antaranya, Jim Caviezel, Bill Camp, Cristal Aparicio, Javier Godino, Lucas Avila, Yessica Borroto Perryman, Manny Perez, Eduardo Verastegui, Samuel Livingston, Gustavo Sanchez Parra, Kris Avedisian, dan masih banyak lagi.

Berdasarkan cerita sinopsis Sound of Freedom di laman resmi bioskop XXI dan Layar.id, film ini mengisahkan tentang dua orang anak yang menjadi korban perdagangan anak. Hal ini bermula dari Roberto, ayah dari dua anak tersebut menandatangani kontrak model untuk anak yang ditawarkan Gisselle.

Sebenarnya Roberto tidak ingin melakukan hal ini, tetapi keadaan yang melingkupi keluarga kecilnya ini membuatnya memutuskan untuk menerima tawaran tersebut. Namun, anak-anaknya sudah pergi ketika dia kembali untuk menjemput mereka. Dan terungkap bahwa bukannya dijadikan model, anak-anaknya malah dijual untuk dijadikan budak seks.

Salah satu agen khusus Investigative Security Intelligence (HSI), Tim Ballard, menangkap orang-orang yang memiliki dan mendistribusikan pornografi anak. Saat itulah terjadi penyelamatan anak-anak yang menjadi korban perdagangan manusia.

Dari situ, Tim Ballard berhasil menyelamatkan Miguel, anak laki-laki Roberto. Namun, Rocio, saudara perempuan Miguel masih ditahan. Hal tersebut membuat Ballard untuk bertekad menyelamatkannya dengan mempertaruhkan nyawa yang dia miliki.

Kira-kira bagaimana kelanjutan sinopsis Sound of Freedom ini dan akankah Ballard berhasil menyelamatkan Rocio? Untuk menemukan jawabannya, Anda bisa menyaksikan film tersebut di bioskop kesayangan mulai Rabu (24/1/2024).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya