SOLOPOS.COM - Ariel Noah. (Tangkapan layar YouTube Ferdy Element)

Solopos.com, SOLO-Ariel Noah akhirnya memberikan klarifikasi atas pernyataan Andika eks Peterpan yang sempat riuh di media sosial. Simak ulasannya di kabar artis kali ini.

Sebelumnya, dalam podcast di kanal YouTube Ferdy Element, pemilik nama asli Andika Naliputra tersebut mengaku dirinya dipecat dari band Peterpan pada 2006 silam dan alasannya karena sudah tidak bisa bekerja sama lagi.

Promosi Mudik: Traveling Massal sejak Era Majapahit, Ekonomi & Polusi Meningkat Tajam

Kini melalui media yang sama, Ariel Noah pun muncul dan memberikan klarifikasi atas pernyataan mantan rekan kerjanya yang menghebohkan itu. Sang vokalis menjelaskan masalah kompleks yang terjadi para band-nya itu sebelum akhirnya pecah.

Menurut pelantun Bintang di Surga itu permasalahan di dalam Peterpan mulai terasa sejak penggarapan album pertama. Kontribusi pembuatan lagu yang minim dari para anggota lain jadi pemicunya. Dari 10 lagu di album pertama, sembilan di antaranya buatan Ariel dan satu lainnya Lukman.

Tidak berharap semua anggota datang dengan lagu utuh, Ariel ingin setiap orang bisa memberikan kontribusi untuk sama-sama memancing ide dan kreativitas. Andika saat itu  sudah kesulitan untuk mengisi bagiannya. Permasalahan ini pun terus terjadi hingga memuncak di album ketiga.

“Jadi sudah dari album pertama ada masalahnya. Dari album pertama tuh memang agak kesulitan dia [Andika]. Bukan dia enggak mau ngisi [keyboard], dia ngisi, dia berusaha, tapi dari [anggota] yang lain [merasanya] kurang, sampai dia sendiri jadi kayak frustasi,” kata Ariel dalam video YouTube Ferdy Element dikutip pada Jumat (13/10/2023).

Dalam klarifikasinya, Ariel Noah juga menjelaskan pihaknya sempat kebingungan saat hendak menjelaskan alasan keluarnya Andika dari Peterpan pada 2006 lalu kepada publik.  “Pada saat kita dulu 2006 keluar  kita mesti ngomong ke publik kenapa Andika keluar karena Andika enggak bisa main keyboard misalnya kita kan enggak mungkin dong [ngomong seperti itu]. Enggak mungkin kita ngomongin gitu,” ujarnya.

Akhirnya diambillah kebijaksanaan untuk menjelaskan alasan Andika tidak lagi bergabung dengan Peterpan lantaran beda visi. “Jadi oke demi menjaga nama baik semuanya kita sepakat ya udah ini keluar karena beda visi that’s it kita sepakat. Ya klise banget sih sebenarnya tapi ya udahlah ini paling aman karena menurut gua ya orang juga enggak perlu tahu sih gitu,” paparnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya